Listrik Padam Dini Hari, Akibat Jaringan PLN Disambar Petir

Dampak gangguan tersebut, kata Niko, menyebabkan unit mesin di Marine Vessel Trip dan juga PLTU trip karena semua satu saluran / frekuensi.

Penulis: Yeni Rachmawati | Editor: Marsel Ali
Tribun Kaltim
Ilustrasi 

Laporan Wartawan Pos Kupang, Yeni Rachmawati

POS KUPANG.COM, KUPANG-Hari ini system Kupang-So'E mengalami pemadaman listrik pada pukul 03.48 Wita. Pemadaman tersebut diakibatkan karena cuaca hujan angin dan petir yang menyambar Jaringan transmisi 70 kV Maulafa arah Nonohonis trip (padam).

Hal ini disampaikan Humas PLN NTT, Nikolaus Sulistyohadi, Selasa (17/1/2017).

Dampak gangguan tersebut, kata Niko, menyebabkan unit mesin di Marine Vessel Trip dan juga PLTU trip karena semua satu saluran / frekuensi.

Vessel Sinkron masuk sistem kembali Pukul 07.10 wita dan mulai penormalan sistem satu persatu pada penyulang.

"PLN terus melakukan upaya untuk gangguan alam ini yaitu penangkalan petir. PLN memohon maaf atas ketidaknyamanan ini," tuturnya.

General Manager PLN NTT, Richard Safkaut, ketika dihubungi sedang berada di luar kota. "Saya masih di luar kota, Senin depan baru ada di Kupang," tuturnya.

Sumber: Pos Kupang
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved