Voli Piala Rektor Unwira XII 2016
Fajar Timur Bertemu Efata SoE di Final
Sedangkan dibagian putri, tim voli putri SMA Efata SoE akan bertemu tim voli putri SMK Kualin di final
Penulis: Ferry Ndoen | Editor: Ferry Ndoen
Laporan Wartawan Pos Kupang.Com, Ferry Ndoen
POS KUPANG.COM, KUPANG - Skuad voli putra SMA Fajar Timur asal Kabupaten Malaka lolos ke final setelah di semifinal menaklukkan tim voli putra SMAN Kualin, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) melalui pertandingan rubber set 3-2 skor (25-18, 19-25, 26-24, 23-25 dan 15-17), Jumat (14/10/2016) malam.
Pertandingan semifinal kedua tim voli putra dalam laga Invitasi Bola Voli Piala Rektor Unwira XII tahun 2016 berlangsung di Lapangan Voli Unwira dipimpin wasit Umbu Laba dan Umbu Martinus.
Dengan demikian SMA Fajar Timur akan bertemu SMA Efata Soe di final Sabtu sore. Tim voli putra SMA Efata lolos ke final setelah disemifinal mengalahkan putra SMAN 1 SoE dengan skor 3-1 (26-28, 27-25, 25-22 dan 25-9) dalam pertandingan dipandu wasit Petrus Poyk dan John Seran.
Sedangkan dibagian putri, tim voli putri SMA Efata SoE akan bertemu tim voli putri SMK Kualin di final
Tim voli putri perguruan tinggi Universitas PGRI NTT versus tim putri STIE Oemathonis di final. Sedangkan perebutan tempat ketiga berlangsung antara putri Undana versus tim voli putri Politeknik Kupang
"Partai final akan berlangsung, Sabtu (15/10/2016) pukul 16.00 wita kategori putra dan putri perguruan tinggi dan SMK/SMA putra putri sekaligus penyerahan trofi dan bonus kepada pemenang," jelas ketua panitia pelaksana, Finsen Samara, SH, M.Hum yang juga PR III Unwira Kupang disela sela menyaksikan pertandingan semifinal Jumat (14/10/2016) malam. (fen)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/voli-unwira_20161015_094139.jpg)