Kepada Diskoperindag Matim Minta Ruko Pasar Borong Segera Digunakan

Kadis tidak menginginkan kalau ruko tersebut dibiarkan begitu saja dan mubazir

Penulis: Robert Ropo | Editor: Marsel Ali
Pos Kupang/Robert Ropo
Kadisperindag Manggarai Timur tinjau ruko di Pasar Borong 

Laporan wartawan Pos Kupang, Robert Ropo

POS KUPANG.COM,BORONG--Kepala dinas Koperasi, perindustrian UKM dan Perdagangan (Diskoperindag) Basilius Teto, menegaskan kepada para pemegang SKRD setiap Kamar Ruko Lama di Lantai II pasar Borong agar segera membuka dan digunakan untuk berdagang.

Kadis tidak menginginkan kalau ruko tersebut dibiarkan begitu saja dan mubazir.

Penegasan itu disampaikan Teto ketika memantau dan mengecek kondisi Ruko Lama Lantai II, Rabu (5/10/2016).

Teto juga menegaskan, jika ada yang tidak pakai maka akan ditarik kembali SKRD-nya.

Menurut Teto, Ruko tersebut dibangun untuk kepentingan perputaran roda perekonomian.

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved