Berita Flores Lembata Alor
Danramil Talibura Serter Tiga Kecamatan
Danramil 1603-02/Talibura, Kapten Inf Ida Bagus Wiryawan sejak tanggal 1-30 Agustus 2016 melakukan serbuan
Penulis: Aris Ninu | Editor: Rosalina Woso
Laporan Wartawan Pos Kupang, Aris Ninu
POS KUPANG.COM, MAUMERE -- Danramil 1603-02/Talibura, Kapten Inf Ida Bagus Wiryawan sejak tanggal 1-30 Agustus 2016 melakukan serbuan teritorial (Serter) di tiga kecamatan masing-masing di Talibura,Waiblama dan Waigete.
Kegiatan serter, kata Bagus, dengan sasaran semua SMA dan SMP di tiga kecamatan ini bertujuan memberikan sosialisasi wawasan kebangsaan (Wasbag) bagi pelajar SMA dan SMP dengan materi pancasila, bhineka tunggal ika dan NKRI.
Selain itu, papar Bagus, ada sosialisasi tentang narkoba bagi pelajar SMP dan SMA di tiga kecamatan wilayah tugas Koramil Talibura.
"Sosialisasi ini sedang berlangsung dan akan dilakukan sampai akhir Agustus 2016," kata Bagus yang ditemui Pos Kupang di Maumere, Kamis (11/8/2016) pagi.
Ia menjelaskan, di wilayah Koramil Talibura untuk SMA/SMK dan lima SMP.(*)