Gap Menuai Kecaman karena Iklan "Seksis" Ini

Sepertinya 2016 bukan tahun yang bagus untuk departemen periklanan Gap.

Editor: Rosalina Woso
Iklan Gap yang dinilai seksis 

POS KUPANG.COM -- Sepertinya 2016 bukan tahun yang bagus untuk departemen periklanan Gap.

Baru empat bulan sejak perusahaan ritel pakaian asal Amerika ini rasis karena iklannya, lagi-lagi Gap menuai kecaman karena iklan terbarunya yang dianggap seksis.

Kontroversi terbaru ini dimulai ketika dua orang profesor psikologi, Sabrina Golonka dan Andrew Wilson, mengunggah foto iklan tersebut ke Twitter sambil menyebut akun @EverydaySexism dan @LetBoysBeToys dalam komentarnya.

Dalam iklan, seorang anak perempuan dan seorang anak laki-laki berpose dengan koleksi kaos terbaru Gap.

Baju kaos anak laki-laki tersebut bergambar Albert Einstein sedangkan kaos anak perempuan bergambar kucing telinga kucing dan logo Gap.

Parahnya lagi, keterangan yang menyertai foto anak laki-laki ini adalah "Sang Ilmuwan Kecil" sementara keterangan untuk anak perempuan adalah "Kupu-kupu sosial".

Gap mendapat kecaman keras dari orangtua dan akademisi. Menurut mereka, iklan ini menyebarkan pesan yang berbahaya pada anak-anak, terutama anak perempuan.

Seorang pengguna Twitter juga menunjukkan bahwa Gap salah mengeja nama Einstein pada kaos anak laki-laki tersebut.

Setelah kontroversi ini dimulai, Gap mengoreksi kesalahan mereka. Kini, keterangan yang tertera, serta nama Einstein, dalam iklan tersebut telah diubah.

Liz Nunan, juru bicara Gap Amerika Serikat, berkata, "Gap selalu memihak pada individualitas, optimisme dan kreativitas. Kami selalu bermaksud untuk menghargai setiap anak dan kita tidak bermaksud untuk menyinggung siapapun."

Nunan menambahkan selain "Kupu-kupu sosial" dan "Si Sok Pintar" (pengganti "Sang Ilmuwan Kecil"), koleksi ini juga menonjolkan anak perempuan yang disebut "Si Petualang" dan anak laki-laki dengan keterangan "Sang Pelawak". (Kompas.Com)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved