Berita Flores Lembata Alor
Pekerjaan Jalan Soekarno Bajawa Hampir Rampung
Pekerjaan jalan Soekarno Hatta di Kota Bajawa, Kabupaten Ngada hampir rampung
Penulis: Teni Jenahas | Editor: Marsel Ali
Laporan wartawan Pos Kupang, Teni Jenahas
POS KUPANG.COM, BAJAWA - Pekerjaan jalan Soekarno Hatta di Kota Bajawa, Kabupaten Ngada hampir rampung. Proyek senilai Rp 2,1 M ini dikerjakan PT KSN Bajawa.
Pantuan Pos Kupang, Jalan Soekarno merupakan jalan dua jalur. Di jalur yang satu sudah dihotmix semua, sedangan di jalur yang satunya sementara dikerjakan dan hampir rampung.
Kepala Satker Jalan Nasional wilayah Ngada, Kris Yuwono kepada Pos Kupang sebelumnya mengatakan, jalan Soekarno Hatta yang dikerjakan tahun ini sepanjang 800 meter. Masa akhir kontrak 23 Desember 2016.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/hotmix-kota-bajawa_20160708_164002.jpg)