Sepakbola Gubernur Cup VII 2016
13 Klub Incar Trofi
Sudah 13 klub perserikatan dari kabupaten/kota se NTT yang mendaftar ke panitia Kompetisi Sepakbola Gubernur Cup/2016,
Penulis: Ferry Ndoen | Editor: Ferry Ndoen
Laporan Wartawan Pos Kupang.Com, Ferry Ndoen
POS KUPANG.COM, KUPANG - Sebanyak 13 klub sepakbola mengincar trofi Gubernur NTT pada Kompetisi Sepakbola Gubernur Cup VII tahun 2016 yang akan berlangsung di Stadion Oepoi Kota Kupang, tanggal 11-28 Juli 2016 mendatang.
Sekretaris Asprov PSSI NTT, Drs. Lamber Tukan, MM mengatakan hal itu saat ditemui di sela sela penyerahan medali kepada juara pencak silat, Popda NTT tahun 2016, di Aula Komodo NTT, Dinas Dikbud NTT, Jumat (24/6/2016) sore.
"Sudah 13 klub perserikatan dari kabupaten/kota se NTT yang mendaftar ke panitia Kompetisi Sepakbola Gubernur Cup/2016," jelas Lambert Tukan.
Lambert yang juga menjabat Sekretaris Dispora NTT lebih jauh menjelaskan, Kompetisi Sepakbola Gubernur Cup VII/2016 U- 23 dilaksanakan PSSI NTT. Kompetisi ini juga dinamakan Liga Nusantara 2016 karena akhir dari even ini sang juara akan mewakili NTT ke Liga Nusantara tingkat nasional yang akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta.
Sebelumnya diberitakan, technical meeting (TM) Sepakbola Gubernur Cup VII/2016 akan dilaksanakan pada, Minggu (10/7/2016) dan pembukaan sepakbola U 23 ini akan berlangsung di Stadion Oepoi tanggal 11 Juli 2016.
"PSSI sekaligus berencana melaksanakan kursus pelatihan pelatih lisensi C dan D nasional, serta kurus pelatihan wasit lisensi C2 dan C3 nasional di Kupang pada 15-24 Juli," jelas Lambert.
Tentang persyaratan pemain Liga Nusantara Gubernur Cup VII/2016, Lambert menjelaskan, pemain kelahiran 1 Januari 1993 (U-23) dan sesudahnya dengan melampirkan KTP nasional asli dan foto kopi, juga akte kelahiran asli pemain dan foto kopi, ijazah asli terakhir dan foto kopi serta pas foto 3X4 lembar.
"Seluruh dokumen harus dibawa tampa kecuali pada saat keabsahan pemain yang akan dilaksanakan tanggal 7-9 Juli. Nama pemain dan ofisial bersama pas foto dikirim lewat email pssi_ntt@ymail.com pada tanggal 1-6 Juli 2016. Jumlah pemain 22 orang dengan delapan ofisial sehingga total kontingen 30 orang. Pendaftaran keikutsertaan akan dibuka mulai 1 Juni- 1 Juli 2016. Pendaftaran selama satu bulan karena sebelum pelaksanaan maka PSSI Pusat sudah harus mengetahui berapa jumlah klub yang akan mengikuti sepakbola Liga Nusantara Gubernur Cup VII/2016," papar Lambert. (fen)