Ada Store Buka Cabang ke-56 di Lippo Plaza

Tempat penjualan pakaian Ada Store cabang ke-56 telah beroperasi di Lippo Plaza sejak 30 April 2016.

Penulis: Yeni Rachmawati | Editor: Alfred Dama
POS KUPANG/YENI RAHMAWATI TOHRI
Tiga orang karyawan tengah berpose sambil mempromosikan pakaian yang tersedia di Ada Store, Minggu (22/5/2016). 

Laporan Wartawan, Yeni Rachmawati

POS KUPANG.COM, KUPANG -- Tempat penjualan pakaian Ada Store cabang ke-56 telah beroperasi di Lippo Plaza sejak 30 April 2016.

Toko pakaian yang tersebar di seluruh daerah di Indoensia dan berpusat di Jakarta ini, menyediakan berbagai kebutuhan pakaian untuk pria dan wanita.

Supervisior Ada Store Lippo Plaza, Neni Seran, ketika ditemui mengatakan, kehadiran Ada Store ini adalah Ada Store yang pertama di kota Kupang. Ada Store memang sudah tersebar di berbagai daerah yang bertempat di pusat-pusat perbelanjaan besar.*

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved