Tagana Harus Selalu Siap dan Tanggap
Adhy juga mengungkapkan, Tagana tidak bekerja saat ada bencana saja
Penulis: Yeni Rachmawati | Editor: Marsel Ali
Laporan Wartawan Pos Kupang, Yeni Rachmawati
POS KUPANG.COM, KUPANG--Direktur Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam (PSKBA) Adhy Karyono yang hadir dalam Jambore Tagana NTT di Alor menyampaikan, Jambore Tagana dilaksanakan untuk meningkatkan semangat kesiap-siagaan dalam upaya penanggulangan bencana bagi seluruh anggota Tagana dan eksistesi personil Tagana sebagai pilar dan aktor penanggulangan bencana berbasis masyarakat.
"Saat ini secara Nasional anggota Tagana mencapai 32.947 personil yang telah dikoreksi dengan registrasi ulang dan tersebar diseluruh Propinsi Kabupaten Kota se Indonesia, sementara untuk propinsi NTT jumlah Tagana mencapai 8000 personil," ungkap Adhy.
Adhy juga mengungkapkan, Tagana tidak bekerja saat ada bencana saja tetapi Tagana selalu siap dan tanggap terhadap berbagai masalah sosial yang dihadapi masyarakat.