Enam Desa di Ngada Kembangkan Hutan Bambu Lestari

Menjaga dan melestarikan hutan bambu yang berada di wilayah Kecamatan Golewa dan menanam bambu di lahan kritis

Penulis: Teni Jenahas | Editor: Marsel Ali

POS KUPANG.COM, BAJAWA - Masyarakat enam Desa di Kecamatan Golewa, Kabupaten Ngada bersepakat mengembangkan hutan bambu lestari di wilayah masing-masing. Enam desa itu yakni, Desa Ratogesa, Dadawea, Radabata, Were, Were I, Were IV.

Kesepakatan itu disampaikan Camat Golewa, Antonius Padua Ngea mewakili enam kepala desa saat acara deklarasi desa bambu lestari di Kampung Wogo, Jumat (8/4/2016).

Dihadapan para pejabat Kementerian Kehutanan dan Pemerintah Kabupaten Ngada, Camat Golewa membacakan beberapa poin deklarasi antara lain, masyarakat bersedia mengembangan hutan bambu lestari di wilayah itu.

Menjaga dan melestarikan hutan bambu yang berada di wilayah Kecamatan Golewa dan menanam bambu di lahan kritis.

Sumber: Pos Kupang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved