Djoko: TOYOTA Akan Jemput Bola
Pelayanan yang diberikan Toyota akan menjemput bola. Toyota akan melayani sesuai standarnya
Penulis: Yeni Rachmawati | Editor: Marsel Ali
Laporan Wartawan Pos Kupang, Yeni Rachmawati
POS KUPANG.COM, KUPANG-- "Kami masih menyusun programnya untuk mendekatkan pelayanan dengan masyarakat.
Mudah-mudahan progrma tersebut bisa lebih cepat dijalankan.
Pelayanan yang diberikan Toyota akan menjemput bola. Toyota akan melayani sesuai standarnya.
Bila bangunan dealer di Pasir Panjang sudah selesai direnovasi, maka pelayanan pun akan lebih prima sesuai standarnya.
"Perencanaannya sudah ada, tinggal dijalankan saja," kata Kepala Bengkel Dealer Mobil Toyota, Djoko.
Djoko menyampaikan, setelah pindah sementara di depan SMKN 1 Merdeka, sehari biasanya bengkel menerima 33-35 unit mobil. Tapi akhir-akhir ini menurun hanya 25 unit.