Kakanwil Ditjen Perbendeharaan : Bersyukur Ada BPJS
Saat ia diterima sebagai Pegawai Negeri Sipil secara otomatis ia pun langsung terdaftar dalam kepesertaan tersebut selama 36 tahun
Penulis: Yeni Rachmawati | Editor: Marsel Ali
Laporan Wartawan Pos Kupang, Yeni Rachmawati
POS KUPANG.COM, KUPANG--Sejak tahun 1980 Kepala Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Provinsi NTT, I Nengah Gradug (58) telah terdaftar menjadi peserta Asuransi Kesehatan (Askes).
Saat ia diterima sebagai Pegawai Negeri Sipil secara otomatis ia pun langsung terdaftar dalam kepesertaan tersebut selama 36 tahun.
Awalnya, kata Nengah yang ditemui di ruang kerjanya, sewaktu masih muda ia jarang sekali mengalami sakit dan tak sering menggunakan fasilitas Askes.
Namun siapa yang menyangka penyakit bisa datang kapan saja, bahkan lebih sering ketika telah memasuki lanjut usia. Disaat itulah Nengah baru betul-betul merasakan sakit yang tak pernah ia alami semasa muda dulu.
Penyempitan pembuluh darah di jantung pun menghampirinya, tapi ia bersyukur saat penyakit itu tiba, BPJS Kesehatan ada untuk menanggung semua biaya, tanpa ada iuran apapun.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/kanwil-perbendaharaan_20160203_174529.jpg)