Traditional Corner Aston selalu Ada Setiap Hari
Sebaimana disaksikan, tampilan tema terbaru ini, berada pada bagian kiri Guormet
Penulis: Yeni Rachmawati | Editor: Marsel Ali
Laporan Wartawan, Yeni Rachmawati
POS KUPANG.COM, KUPANG - Jika Hawaian Breakfast disuguhkan setiap Sabtu dan Minggu, Traditional Corner di Aston Kupang Hotel & Convention Center bisa Anda santap setiap harinya Senin sampai Jumat pada pukul 06.00-10.00 Wita, sedangkan Sabtu dan Minggu.
Sedangkan di Sabtu dan Minggu bisa dicicipi mulai 06.00-10.30 Wita, Tema terbaru ini, baru saja diluncurkan Kamis (28/1/2016).
Sebaimana disaksikan, tampilan tema terbaru ini, berada pada bagian kiri Guormet.
Di tempat tersebut ada tatanan menu-menu tradisional mula dari nasi kuning, gado-gado, karedok, dan lainnya.
Ada seorang waitress cantik yang menjadi mascot Traditional Corner dengan berbusana adat NTT akan siap melayani keinginan Anda, akan makanan tradisional.
Tidak hanya menu tersebut, setiap harinya Gourmet Aston akan menawarkan aneka menu secara bergantian.