Pertumbuhan Ekonomi NTT Terus Menanjak
Pertumbuhan ekonomi NTT sampai dengan triwulan III mencatat hasil yang menggembirakan
Penulis: Yeni Rachmawati | Editor: Marsel Ali
Laporan Wartawati, Yeni Rachmawati Tohri
POS KUPANG.COM, KUPANG--Pertumbuhan ekonomi NTT sampai dengan triwulan III mencatat hasil yang menggembirakan.
Jika pada triwulan pertama, NTT mengalami pertumbuhan yang cukup rendah 4,60 persen (yoy), kemudian membaik menjadi 5,03 persen (yoy) pada triwulan kedua dan terus menanjak hingga 5,11 persen (yoy) pada triwulan ketiga.
Kepala Kantor Perwakilan BI, Naek Tigor Sinaga, mengatakan, dukungan anggaran pemerintah menjadi salah satu pendorong ekonomi NTT pada tahun ini.
Seiring dengan berjalannya waktu, peningkatan realisasi belanja menjadi faktor utama penggerak perekonomian dalam bentuk pembangunan berbagai proyek jalan, sarana irigasi, bendungan, fasilitas kesehatan, pendidikan, dermaga dan pelabuhan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/kupang/foto/bank/originals/beri-materi_20151216_114544.jpg)