Pilkada Serentak 2015
Ketua Bawaslu NTT Malas Bicara Anggaran
Ketua Bawaslu Provinsi NTT, Nelce Ringu mengaku malas berbicara soal anggaran pengawasan terhadap pemilu di NTT.
Penulis: Oby Lewanmeru | Editor: Alfred Dama
Laporan Wartawan Pos Kupang, Oby Lewanmeru
POS KUPANG.COM, KUPANG -- Ketua Bawaslu Provinsi NTT, Nelce Ringu mengaku malas berbicara soal anggaran pengawasan terhadap pemilu di NTT.
"Soal anggaran , saya malas bicara, karena selama ini faktanya bahwa penetetapan anggaran di DPRD telah selesai baru Panwas terbentuk," ujar Nelce saat berdialog dengan anggota Komite I DPD RI Syafrudin Atasoge di kantor Bawaslu NTT, Senin (7/12/2015).
Menurut Nelce, pengawas TPS mendapat honor hanya Rp 250 ribu per bulan, sementara dalam proses pengawas di lapangan membutuhkan dana untuk foto copy , selain untuk makan dan minum saat hari pelaksanaan pemilu.*
Ikuti terus berita-berita terkini dan menarik dari http://pos-kupang.com atau http://kupang.tribunnews.com
Like Facebook www.facebook.com/poskupang
Follow Twitter https://twitter.com/poskupang