profil

Ihsan: Pernah Ditodong

Sudah 14 tahun lamanya Ihsan menggeluti pekerjaannya di Telkomsel. Ia sangat mencintai pekerjaan membuatnya betah.

PK/YEN
Ihsan 

POS-KUPANG.COM, KUPANG --- Sudah 14 tahun lamanya Ihsan menggeluti pekerjaannya di Telkomsel. Ia sangat mencintai pekerjaan membuatnya betah.

Semuanya untuk Telkomsel. Karenanya, ia bisa keliling Indonesia hingga luar negeri. Komitmennya memberikan yang terbaik untuk kemajuan Telkomsel ke depan.

Mengawali karir di Telkomsel di bagian penagihan, lelaki kelahiran Bandung, 11 Oktober 1974 ini, banyak bercerita tentang pengalamannya.

"Saya pernah ditodong pakai pistol ketika saya menagih di salah satu pelanggan. Tapi saya bilang kepada pelanggan, kalau saya mati urusan bapak dengan Tuhan. Saat itu saya tak merasa takut hingga akhirnya pelanggan itu mengajak saya makan baru ia membayar tagihannya. Rupanya ia hanya ingin mengetes saya.

Sampai sekarang pelanggan yang pernah menodong saya itu telah menjadi teman karib saya," tutur Ihsan.

Pasangan hidup dari Baby Ariyani Hutapea, yang dianugerahi tiga buah hati ini, juga berbagi kisah ketika bagaimana caranya menghadapi pergelutan hebat saat bertugas di Telkomsel Aceh.

Saat itu Aceh tengah gencar dengan penembakan-penembakan. Di sana juga, di mana-mana bertemu pistol, sering diancam dan lainnya. Sudah cukup lama Ihsan menaruh hidupnya berkarya di Telkomsel, bukan satu daerah saja.

Sudah delapan daerah yang ia singgahi. Ihsan telah mengeyam area satu, dua dan tiga. Saat ini Ihsan menjabat General Manager Sales Telkomsel Bali Nusra.

Menurut laki-laki berdarah Medan, Sumatera Utara ini, Kupang memiliki pasar, Telkomsel sangat dominan. Untuk itu, Telkomsel selalu meningkatkan kualitas layanan Grapari atau network.

"Kami komitmen memberikan layanan terbaik kepada pelanggan. Teredukasi masalah broadband, banyak ilmu yang didapat di dunia internet. Kami juga telah bertemu Kapolda NTT membantu dalam rangka memberikan kenyamanan komunikasi. Ada media yang bisa melaporkan semua kejadian terkait dengan hukum, seperti SMS pengaduan. Telkomsel buatkan wadah, itulah proyek yang akan kami bangun," kata laki-laki yang memegang prinsip, jadilah orang yang selalu detail dan konsisten.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved