Para Loyalis Agung Laksono Juga Dicopot dari DPR
Fraksi Golkar kubu Aburizal Bakrie dan disetujui oleh Ketua DPR Setya Novanto melalui surat keputusan yang dikeluarkan pada 16 April 2015
POS KUPANG.COM, JAKARTA — Sebanyak 10 orang anggota Fraksi Golkar juga dicopot dari jabatannya di alat kelengkapan Dewan (AKD). Kesepuluh orang yang dicopot tersebut selama ini diketahui berada di kubu Agung Laksono. Pencopotan ini bagian dari rotasi yang dilakukan pengurus Fraksi Golkar kubu Aburizal Bakrie dan disetujui oleh Ketua DPR Setya Novanto melalui surat keputusan yang dikeluarkan pada 16 April 2015.
Berikut 10 orang tersebut:
- Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI:
1. Meutya Viada Hafid digantikan oleh Betti Shadiq Pasadigoe.
2. Fayakhun Andriadi digantikan oleh Hasnuryadi Sulaiman.
3. Andi Achmad Dara digantikan oleh Muhammad Nur Purnamasidi.
4. Gde Sumarjaya Linggih digantikan oleh Tantowi Yahya.
5. Dave Akbarsyah Laksono digantikan oleh Elion Numberi.
- Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI:
1. Dadang Muchtar menggantikan Lili Asdjudiredja.
- Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI:
1. Andika Hazrumy menggantikan Aditya Anugrah Moha.
- Badan Anggaran (Banggar) DPR RI:
1. H Firmandez menggantikan Fayakhun Andriadi.
2. Agung Widyantoro menggantikan A Mujib Rohmat.
3. Mohammad Suryo Alam AK menggantikan Bowo Sidik Pangarso.
Sebelumnya, Ketua DPR juga menerbitkan SK untuk merotasi F-Golkar dari Komisi I sampai dengan Komisi XI. Anggota Fraksi Golkar yang dirotasi berjumlah 33 orang yang mayoritas pendukung Agung Laksono. Loyalis Agung kebanyakan ditempatkan di Komisi VIII yang membidangi agama dan sosial serta Komisi IX yang membidangi ketenagaakerjaan.