Sam Haning Beri Bonus Atlet PON Remaja
Lima atlet NTT yang mendulang medali emas, tiga perak dan tiga medali perunggu,di PON Remaja I/2014 akan menerima bonus dari Rektor Universitas PGRI
Penulis: Ferry Ndoen | Editor: Ferry Ndoen
laporan wartawan Pos Kupang.Com, Ferry Ndoen
POS KUPANG.COM, KUPANG--Lima atlet NTT yang berhasil mendulang medali emas, tiga perak dan tiga medali perunggu, di Pekan Olahraga Nasional (PON) Remaja I Tahun 2014 di Surabaya, Provinsi Jatim akan menerima bonus khusus dari Rektor Universitas PGRI NTT, Semuel Haning, SH, MH.
Demikian humas Universitas PGRI NTT, Merry Djagi, SE, kepada wartawan di gedung Rektorat Universitas PGRI NTT, Jalan Manafe No. 10, Kelurahan Kayu Putih, Kota Kupang, Selasa (23/12/2014).
Hadir, Pembantu Rektor (PR) III Univeritas PGRI NTT, Ully J Riwu Kaho, SP, Msi mendamping Rektor PGRI NTT, Semuel Haning, SH dan sejumlah staf.
Merry Djagi menjelaskan, penyerahan bonus kepada atlet NTT peraih medali di PON Remaja I/2014 akan dilakukan disela-sela acara natal bersama keluarga besar Universitas PGRI NTT tanggal 10 Januari 2015, di Grand Mutiara, Jalan Timor Raya, Kelurahan Pasir Panjang, Kota Kupang.
PR III, Ully J Riwu Kaho menegaskan pada tahun 2015 sejumlah even olahraga akan dihidupkan kembali pihak Univeritas PGRI.
"Ini bagian dari kepedulian Universitas PGRI NTT membantu pemerintah menjaring bibit atlet cabang olahraga sekaligus mendorong prestasi atlet di NTT," kata Uly Riwu Kaho.
Rektor Samuel Haning pada kesempatan itu bertekad sebelum masa jabatannya berakhir tahun 2018 Universitas PGRI NTT harus memiliki sebuah gelanggang olahraga (GOR). (fen)