Laporan Maxi Marho
Petani di Rote Siapkan Lahan
BA'A, Pos Kupang.Com -- Petani di wilayah Kabupaten Rote Ndao, khususnya di wilayah Kecamatan Lobalain dan sekitar Kota Ba'a, mulai menyiapkan lahan menghadapi musim hujan yang segera tiba.
BA'A, Pos Kupang.Com -- Petani di wilayah Kabupaten Rote Ndao, khususnya di wilayah Kecamatan Lobalain dan sekitar Kota Ba'a, mulai menyiapkan lahan menghadapi musim hujan yang segera tiba.
Hasil pantauan wartawan di Kota Ba'a dan sekitarnya, para petani mulai membersihkan lahan dan membuat pagar keliling lahan pertanian mereka. Ada juga yang mulai menanam sayur-sayuran di pekarangan.
Persiapan lahan juga terlihat di Desa Oelunggu, Kecamatan Lobalain, Jumat (22/10/2010). Para petani mulai menyiangi dan memagari areal pertanian dengan pagar batu agar tidak dimasuki ternak yang berkeliaran.
"Lahan kami sudah siapkan. Lahan milik saya biasanya saya tanami sayur-sayuran, jagung, dan kacang-kacangan. Kalau padi kami tanam di lokasi sawah. Tahun ini kami mendapat bibit bantuan dari Pemda Rote Ndao untuk ditanam di kebun kelompok berupa bibit jagung, sorgum dan kacang-kacangan," kata Martinus Tulle, warga Desa Oelunggu.
Horiana Anin, warga Dusun Lekik-Desa Oelunggu, mengatakan, pihaknya sudah mempersiapakan lahan. Bahkan dia sudah menanam labu di lahan pertaniannya. Sedangkan jagung dan kacang-kacangan baru akan ditanam ketika musim hujan tiba.
"Kami punya beberapa lahan. Di lahan itu akan kami tanam jagung dan sayur-sayuran. Tahun lalu sayur-sayuran kami cukup bagus hasilnya sehingga tahun ini kami tanam lagi. Kami berharap bantuan pemerintah lebih banyak untuk petani," kata Horiana.
Hal yang sama dikatakan warga Dusun Lekik, Isak Ndun. Dia berharap hujan tahun ini lebih baik sehingga usaha pertanian warga lebih baik. Selain itu, bantuan pemerintah harus merata bagi semua petani.
Menyinggung soal bantuan bibit dari Pemerintah Propinsi NTT, tiga warga ini mengatakan, mereka tidak pernah mendapat bantuan bibit dari pemerintah propinsi. Mereka hanya mendapat bantuan bibit dari Pemda Rote Ndao, berupa bibit jagung, sorgum dan kacang panjang atau kacang-kacangan untuk kebun kelompok. (mar)