Belum Setahun Beroperasi, Kantor Cabang KSP TLM Buleleng Sudah Raup Omset Rp 3,2 Miliar
Cabang Buleleng mulai operasional September 2017. Kini jumlah anggota 1,253 orang, dengan omset Rp 3,2 miliar.

POS KUPANG.COM-Buleleng adalah Kantor Cabang KSP TLM ke 32. Kantor ini beralamat di Jalan Teratai No. 01 Banyuasri-Singaraja. Staf yang melayani di cabang Buleleng berjumlah 10 orang, terdiri dari 1 Manager Area, 1 Account Officer Senior, 8 Account Officer.
Cabang Buleleng dipersiapkan sejak bulan Januari 2017 dan mulai operasional bulan September 2017. Di Kabupaten Buleleng, KSP TLM telah melayani di 2 kecamatan, yaitu Kecamatan Buleleng , dengan jumlah desa yang dilayani 16 desa, jumlah anggota 751 orang, Kecamatan Banjar melayani di 7 desa dengan jumlah anggota 360 orang. Anggota per 20 November 2017 berjumlah 1,253 orang dengan omset Rp 3,2 miliar.
Proses Pendirian cabang TLM didukung oleh berbagai pihak baik dari pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Koperasi dan UKM, Pemerintah Provinsi Bali, Pemerintah Provinsi NTT, Pemerintah Kabupaten Buleleng, tokoh agama Hindu dan Pemangku Adat di Kabupaten Buleleng.
Selain itu didukung juga oleh Ikatan Keluarga Besar Flobamora Propinsi Bali, serta pihak gereja yaitu Sinode Gereja Kristen Protestan Bali (GKPB), GKPB Sabda Bayu Buleleng, Gereja Protestan Indonesia Bagian Barat (GPIB) baik di Denpasar, Gianyar dan Buleleng.
Bulan April 2018, Cabang Buleleng ditargetkan melayani 3.000 anggota. Melihat kebutuhan masyarakat akan modal usaha yang tinggi, pada bulan April 2018 juga direncanakan akan membuka cabang Buleleng 2 untuk menjawab kebutuhan tersebut. (eni)
-
Ini Buktinya Kalau Koperasi KSP Solidaritas Sta. Maria Assumpta Sehat dan Terpercaya
-
Tunas Baru SMKN 1 Kupang Urutan Keempat KPN Terbaik di Kota Kupang
-
Koperasi TKBM Lorens Say Gelar RAT Perdana Setelah 24 Tahun Mati Suri
-
KSP Ranaka Konsisten Lakukan RAT,13 Kali Digelar Pada Bulan Januari
-
Terjatuh ke Sungai! Seorang Bayi di Bali Meninggal Dunia